Selamat Datang Di Blog Sambas Sunnah, Sebuah Blog Karya Biak Kitte Juak. Semoga Bermanfaat. Ayo...Semangat Menuntut Ilmu Agama. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, وَمَنْ سَلَكَ طَرِيقًا يَلْتَمِسُ فِيهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللَّهُ لَهُ بِهِ طَرِيقًا إِلَى الْجَنَّةِ “Barang siapa yang menempuh jalan untuk menuntut ilmu agama, maka Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga.” (HR. Muslim, no. 2699).
 
Senin, 13 Februari 2017

Berdiri Selama 6 Jam Diatas Tangga

0 komentar
Mungkin kita pernah melihat seseorang keasyikan dengan HP atau gadgetnya, saking keasyikan atau bisa juga karena terlalu fokus sampai-sampai ia terhenti sejenak untuk membaca sambil terus memegang HP/gadget dan lupa sejenak kegiatan yang akan ia lakukan.

-Ada yang berhenti dimotornya depan rumah sambil pegang HP (Gak jadi-jadi berangkat).

-Ada yang berhenti di depan tangga sambil pegang HP (gak jadi naik tangga).

-Ada yang berhenti di pojok jalan sambil pegang HP (gak jadi jalan).

Bisa jadi membaca info bermanfaat, menarik, aneh yang intinya menarik hatinya dan membuat ia fokus sekali.

Berikut kisah yang mirip tetap fokusnya karena ILMU, adalah kisah Syaikh Muhammad Nashiruddin Al-Albani rahimahullah,
Pernah beliau mengambil buku di rak yang tinggi, beliau menggunakan tangga, ketika membuka buku tersebut beliau membacanya dan tidak turun dari tangga tetapi tetap berdiri di tangga tersebut sambil membaca selama lebih dari 6 jam
Tidak heran karena beliau menikmati lezatnya ilmu agama sebagaimana para pengguna HP/gadget tadi.

Berikut kisahnya,
يقول أحد تلامذة الشيخ ويقول:
ومما يدل على صبره وجلده في طلب العلم… أن الشيخ ناصر صعد على السلم في المكتبة الظاهرية ليأخذ كتابًا مخطوطًا، فتناول الكتاب وفتحه، فبقي واقفًا على السلم يقرأ في الكتاب لمدة تزيد على الست ساعات
Salah satu murid syaikh Al-Albani berkata,
“Di antara yang menunjukkan kesabaran dan kegigihan beliau (syaikh Al-Albani) dalam menuntu ilmu...
Syaikh naik ke tangga di perpustakaan Dzahiriyah untuk mengambil kitab manuskrip. Beliau mengambil kitab tersebut dan membukanya, BELIAU TETAP BERDIRI DI ATAS TANGGA membaca kitab tersebut lebih dari 6 jam” (Maqaalaat Al-Albani).

LEZATNYA ILMU AGAMA

Pernahkah anda mendengar sahabat anda belajar ilmu dunia selama berjam-jam? Ia suka mengotak-atik rumus  matematika dan itu adalah kenikmatan baginya?
Iya benar, demikian juga ilmu agama, sungguh sangat lezat dan nikmat menuntut ilmu agama dan nikmatnya beramal dengan ilmu yang benar serta merasakan lezatnya iman.

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah berkata,
ولا ريب أن لذة العلم أعظم اللذات، و اللذة التي تبقى بعد الموت وتنفع في الآخرة هي لذة العلم بالله والعمل له وهو الإيمان به
“Tidak diragukan lagi bahwasanya kelezatan ilmu itu adalah sebesar-besarnya kelezatan, dan kelezatan yang akan tetap ada setelah meninggal dan akan bermanfaat di akhirat ialah kelezatan ilmu kepada Allah dan beramal dengannya dan dia beriman kepadanya.” (Majmu’ Al-Fatawa 14/162)
Semoga kita dianugrahkan lezatnya belajar ilmu agama  lezatnya iman dan amal yang baik berguna bagi agama dan masyarakat.

NOTE: Belajar agama tidak harus jadi ustadz, karena setiap orang ada jalan jihadnya masing-masing, akan tetapi menuntut ilmu agama yang wajib adalah tugas seorang muslim.

@Di Antara Langit dan bumi Allah, Pesawat Lion Air, Yogya-Makasar-Palu


Penyusun: Raehanul Bahraen

Leave a Reply

 
Sambas Sunnah © 2016 | Created By Abu Aufa